Rekernas PB-DDI Dipusatkan di Kampus IAIN Parepare

Pengurus Besar Darud Da’wah wal Irsyad (PB DDI) akan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 3-6 Juni 2022.

Rakernas DDI digelar di Kota Parepare dan dipusatkan di kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare. Hal itu terungkap pada rapat koordinasi PB-DDI dengan Panitia Rakernas, Senin, 9 Mei 2022.

“Kami telah menyepakati beberapa keputusan penting. Salah satunya penetapan waktu dan tempat pelaksanaan Rakernas DDI. Kita sepakati, pada tanggal 3-6 Juni 2022,” kata Amin Iskandar, moderator rapat.

Rektor IAIN Parepare, Dr. Hannani, M Ag, mendukung Rakernas DDI dipusatkan di kampus IAIN Parepare.

“Secara historis, IAIN Parepare memiliki kaitan yang kuat dengan DDI,” kata Wakil Panitia Rakernas PB-DDI itu.

Rektor IAIN Parepare yang baru dilantik itu, mengaku, siap lahir batin menjadi tuan rumah Rakernas dan menerima tamu agung dari seluruh pengurus dan warga DDI yang datang dari berbagai daerah seluruh Indonesia.

Steering Commite, H. Muntaha menyatakan, perhelatan Rakernas DDI akan dihadiri Pengurus Besar, Pengurus Wilayah, Pengurus Daerah dan atau unsur lembaga lainnya.

“Jumlah peserta Rakernas sekitar 573 orang. Ini belum termasuk warga DDI lainnya” katanya dikutip pijarnews.com.

Selain itu, kata Muntaha, panitia juga ingin menghadirkan sejumlah narasumber dari pemerintah.

“Minimal kita mengundang empat menteri yang tupoksinya relevan dengan visi misi DDI, khususnya pada bidang dakwah, pendidikan, dan sosial,” katanya.

Rapat koordinasi dihadiri sejumlah tokoh dan pengurus DDI, seperti Puang H. Helmi Ali Yafie (Wakil Ketua), Suaib Tahir (Sekjen/Koordinator. SC), H. Muntaha (anggotq SC), H. Syamsuddin Sennang (anggota SC) dan sejumlah panitia lokal yang berkumpul di Cafe Pettalolo Parepare.

Sementara Panitia Pelaksana Rakernas DDI dikomandoi H. Surianto A. Mujib (Ketua), Hannani (Wakil Ketua), H. Abd. Rahman Fasieh (Wakil Ketua), H. Abd. Gaffar (Wakil Ketua) dan H. Muh. Amin Iskandar (Sekretaris). (*)

__Terbit pada
10 Mei 2022
__Kategori
Culture