air terjun

Menikmati Sensasi Air Terjun Bujung Makatoange Barru

Setelah sepekan beraktivitas, saatnya memanjakan tubuh dengan menikmati udara segar pegunungan. Salah satunya di wisata permandian Bujung Makatoange, di Dusun Alakkang, Desa Manuba, Kecamatan Mallusetasi, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.

Wisata alam air terjun bertingkat tiga itu, menawarkan keindahan alam yang asri berada di lereng pegunungan dengan suasana sejuk dan asri, bisa memanjakan tubuh pengunjung, sambil menikmati segarnya air terjun.

Mengakses wisatan alam itu, pengunjung harus naik kendaraan roda dua maupun empat sekitar 2 kilometer dari Dusun Alakkang atau bisa ditempuh sekira 30 menit naik roda empat dari Kota Parepare.

Meski jalan menuju ke lokasi, jalan berkelok melewati jalan tani dan tanjakan. Tapi, jangan khawatir google Map siap menuntun pengunjung sampai di lokasi.

Menikmati udara segar di permandian Bujung Makatoange, tidak perlu menguras kocek. Pengungjung bebas biaya masuk alias gratis dengan fasiltas tempat parkir cukup luas.

Pengunjung dari Kota Parepare, Andi Nurhanjayani, mengakui keindah wisata alam Bujung Makkatoange. Air terjun ini, kata dia, sangat cocok untuk keluarga yang ingin berlibur di akhir pekan.

“Airnya jernih dan menyegarkan tubuh. Spot air terjun juga sangat indah. Cocok untuk berlibur,” katanya, Kamis, 05 Mei 2022.

Puang Anja, begitu ia disapa, mengajak pengunjung menjaga Wisata alam Bujung Makkatoange dengan tidak membuang sampah di lokasi. Sampah-sampah itu sulit terurai dan bisa merusak ekosistem.

Selain itu, ia berharap, pemerintah setempat agar memperhatikan wisata alam Bujung Makkatoange agar jumlah pengunjung bisa lebih banyak dan membantu perekonomian warga setempat.

Puang Anja mengaku, datang bersama keluarga untuk menikmati sensasi air terjun Bujung Makkatoange. Wisata ini menjadi alternatif mengisi waktu libur warga sekitar dan warga luar daerah.

Andi Yudha Yunus, pengunjung asal Makassar yang hobi jalan-jalan ini, mengakui, keindahan alam Bujung Makkatoange. Perjalanan ke lokasi ini, cukup melelahkan.

“Tetapi, setelah sampai di lokasi, lelah dan penat di perjalanan hilang seketika,” katanya.

Wisata alam Bujung Makkatoange, kata dia, dikelilingi pepohonan rimbun, disertai gemercik air mengalir deras, membuat suasana makin nyaman dan betah berlama-lama.

Percikan air dari tebing setinggi puluhan meter itu, bisa menyegarkan tubuh pengunjung. Di bagian kolam kecil, menggoda untuk diselami, sambil menikmati suhu sejuk dari pohon rindang di sekitar sungai.

Air terjun Bujung Makkatoange memiliki tiga titik tempat berendam yang berbentuk seperti kubangan besar menyerupai sumur dan baskom.

Bagian paling atas tidak boleh digunakan berendam atau mandi. Kolam itu digunakan warga setempat untuk keperluan sehari-hari, minum dan memasak.

Warga setempat menyebut Bujung Makkatoange atau bahasa setempat disebut bujung atau sumur. Makatoange, berarti berbentuk baskom.

Wisata Bujung Makkatoange mestinya dikelola pemerintah setempat. Tempatnya mudah diakses. Jika ingin menikmati air terjun Bujung Makkatoange, maka pengunjung bisa masuk dari Pasar Palandro menuju Desa Manuba, Kecamatan Mallusetasi, Kabupaten Barru. (*)

Lokasi Air Terjun Bujung Makatoange

__Terbit pada
7 Mei 2022
__Kategori
Culture, Lifestyle