Suplemen Baru Majukan IGI
Jumat, 20 Agustus 2021, Tuan Guru mengikuti Great Teacher, Great Leader digagas Pengurus Pusat Ikatan Guru Indonesia PP IGI via Youtube. Maklum, jaringan interner kurang bersahabat.
Pada sesi pertama ini, mengupas soal organizational commitment/komitmen organisasi yang disampaikan Jimmy Gani.
Bagi Jimmy, banyak organisasi mengalami pasang surut yang dipicu muncul faksi kecil di internal.
Kelompok kecil ini membuat organisasi tidak berjalan dinamis. Faksi ini biasanya, tidak mementingkan masa depan organisasi, cendrung berjuang untuk kepentingan kelompoknya.
“Diperlukan komitmen berorganisasi. Komitmen itu sikap sikap loyalitas organisasi kepada organisasi agar visi organisasi bisa dicapai,” katanya.
Lalu bagaimana pengurus organisasi yang memiliki komitmen terhadap organisasi?
“Ya, bekerja keras untuk kepentingan organisasi dan tidak pamrih. Ikhlas bekerja,” kata Jimmy.
Jimmy mengutip pendapat ahli, Robbins (2001), komitmen itu refleksi dari perasaan seseorang terhadap organisasi yang mencakup loyalitas, identifikasi dan keterlibatan.
Organisasi membutuhkan pemimpin yang baik dan kuat, memiliki visi, inspirasi.
Selain itu, komunikasi yang baik, mengenal diri, pemikiran terbuka, tanggungjawab, dan berintegritas.
Kesuksesan seseorang tidak bisa digapai sendirian. Tim yang kuat akan mengantar kita mencapai ke puncak kesuksesan.
Tuan Guru dan berharap, Great Teacher, Great Leader, menambah pengetahuan pengelolaan organisasi dan menjadi suplemen baru demi kemajuan IGI meningkatkan kompetensi guru. (*)